Kesehatan, InfoTangerang.com – Belakangan ini terdapat beberapa masyarakat yang bermasalah dengan berat tubuhnya hingga harus mendapatkan perawatan intensif. Beberapa orang harus meragang nyawa akibat komplikasi penyakit yang dideritanya.
Dokter Spesialis Penyakit Dalam RS IMC Bintaro (RS Sari Asih Group) dr. Pradipto Utomo, SpPD, menyebutkan jika obesitas adalah kondisi yang kompleks dengan banyak faktor penyebab yang berkontribusi. Faktor-faktor ini dapat berkisar dari gaya hidup dan lingkungan hingga genetika dan kondisi medis.

Disebutkan oleh dr. Pradipto Utomo, SpPD, beberapa faktor paling umum yang menyebabkan obesitas ialah:
Asupan Kalori Berlebihan

Mengonsumsi lebih banyak kalori daripada yang dibakar tubuh untuk aktivitas sehari-hari dan fungsi metabolik dasar adalah penyebab utama obesitas. Makanan cepat saji, minuman manis, camilan tinggi kalori, dan porsi besar berkontribusi pada asupan kalori berlebih.
Kurangnya Aktivitas Fisik

Gaya hidup sedentari, seperti banyak duduk, kurangnya aktivitas fisik, dan waktu lama di depan layar (komputer, TV, ponsel) meningkatkan risiko obesitas.
Faktor Genetik

Genetika memainkan peran penting dalam mengatur berat badan. Orang yang memiliki riwayat keluarga obesitas mungkin memiliki kecenderungan genetik untuk menjadi gemuk.
Lingkungan dan Faktor Sosial-Ekonomi

Faktor lingkungan seperti kurangnya ruang hijau, lingkungan yang tidak aman untuk aktivitas luar, dan akses terbatas ke makanan sehat dapat meningkatkan risiko obesitas. Masalah sosial-ekonomi juga memainkan peran, seperti pendidikan, pendapatan, dan status sosial ekonomi.
Psikologis
